Dumai, Viralutama.co.id – Musyawarah Daerah X Badan Pengurus Daerah (BPD) Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Riau berlangsung lancar, Rabu (3/5/2023) siang di Ruang Rapat Lantai 2 The Zuri Hotel. Musda mengambil thema “Pariwisata Sebagai Lokomotif Kebangkitan Perekonomian Riau”.

Musda di buka resmi Walikota Dumai H Paisal, SKM., MARS., di hadiri Ketua Petahana PHRI Riau Ir Novrizal, MM., Ketua PHRI Kota Dumai Jamini Ishak dan ±50 dari 72 anggota PHRI Riau.

“Terimakasih atas kepercayaan BPD PHRI Riau menunjuk Kota Dumai sebagai tuan rumah pelaksanaan Musda. Alhamdulillah.. Walikota Paisal mendukung pelaksanaan MUSDA dan saat ini Musda berjalan sesuai yang diharapkan. Jadi kedepan kita PHRI berikan pelayanan yang terbaik untuk meningkatkan pariwisata Dumai khususnya, dan RIAU pada umumnya,” ucap Jamini Ishak.

Dalam laporan pertanggungjawabannya, Ir Novrizal katakan, bahwa saat ini usia PHRI telah 54 tahun, periode kepengurusan selama 5 tahun. “Saya adalah ketua PHRI Riau yang ke-4. Pertama Syukur, kedua Indra Syukur, ketiga Only dan sekarang saya.

“Usaha hotel dan restoran merupakan pendapatan asli daerah dan nasional. Perlu dukungan Pemerintah setempat, baik Pemko, Pemkab dan Pemprov untuk kemajuan ekonomi daerah dan nasional,” ucap Novrizal.

Usaha hotel dan restoran sempat jatuh saat Pandemi Covid-19, 2 tahun belakangan. “Tidak sedikit kerugian pelaku usaha hotel dan restoran akibat hantaman Covid-19. Bahkan ada yang sampai mengurangi jumlah tenaga kerjanya,” ucap Ir Novrizal.

“Mohon pemerintah bantu dalam hal perijinan dan investasi sesuai prosedur semestinya. Sesuai dengan tema Musda, sektor pariwisata menjadi penyumbang devisa daerah,” pungkas Nofrizal.

“Kita (Pemko Dumai-red) sambut baik keberadaan PHRI Riau. Dengan adanya sejumlah hotel dan restoran sebagai unit usaha, geliat ekonomi Kota bisa berkembang, dan bisa menopang PAD Dumai sebagai kota industri,” ucap Paisal, saat sambutan.

Hasil musda, Ir Novrizal, MM., kembali terpilih sebagai Ketua BPD PHRI Riau periode 2023-2028.

Saat musda, PHRI Kota Dumai turut menghadirkan pelaku UMKM dan menyediakan stand.

R/M.angga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *