Lampung Utara, Viralutama.co.id– Sesuai amanah Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012, dimana mengatur setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai oleh negara wajib memasang papan nama proyek.

Baik memuat jenis kegiatan, lokasi proyek, nomor kontrak, waktu pelaksanaan proyek dan nilai kontrak serta jangka waktu atau lama pekerjaan.

“Pemasangan papan nama proyek merupakan implementasi azas transparansi, sehingga seluruh lapisan masyarakat dapat ikut serta dalam proses pengawasan,” ungkap salah seorang warga yang enggan disebut namanya.

Pasalnya, pekerjaan proyek pembangunan PAMSIMAS ( Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat ) tersebut yang berada di Desa Muara Dua, Kecamatan Abung Tinggi, Kabupaten Lampung Utara disoroti oleh warga setempat maupun warga yang melintas dari lokasi pembangunan.

Umar Pemborong proyek PAMSIMAS

Pekerjaan proyek PAMSIMAS ini baru berjalan lima hari, namun tanpa papan nama proyek. Hal inilah yang menjadi sorotan bagi warga bahwa pekerjaan PAMSIMAS ini dinilai proyek “hantu”, karena sama sekali tidak adanya terpasang papan nama informasi proyek saat melaksanakan kegiatan pekerjaan.

Sementara itu, Umar. Saptu (7/8) salah seorang pemborong pekerjaan saat dimintai tanggapan nya mengatakan, kami hanya melakukan borongan pekerjaan Pamsimas ini,” Katanya.

Lanjutnya, pemasangan tiang ini hanya baru berjalan lima hari, dan saya hanya pemborong yang di borongkan oleh pengelola ataupun bendahara yang bernama Diki.’’ Ujarnya.

Adapun borongan yang kami terima hanya sebesar 23 juta rupiah, dan anak buah pekerja bukan asli orang tempatan melainkan orang Desa Sukamenanti. Alangkah baik nya mas jumpai saja Diki, rumah nya juga gak jauh dari sini (Lokasi Pekerjaan),” arah umar ke awak media.

Ketika media ini mencoba mendatangi rumah pengelola dan juga sekaligus bendahara (Diki-red) proyek PAMSIMAS yang disebut pekerja, sayang nya sedang tidak berada di tempat.

Sampai berita ni di tayangkan tidak terlihat adanya papan nama pekerjaan tersebut di lokasi pekerjaan PAMSIMAS.

Fery/Red