Karimun, Viralutama,co.id –Tim Gabungan Polres Karimun dan Polsek Daratan melaksanakan KKYD (Kegiatan Kepolisian Yang ditingkatkan) untuk menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif dan antisipasi Curat, Curas, Curanmor serta Kejahatan Jalanan di depan Mapolsek Balai Karimun , Sabtu ( 14/3) sekira pukul 21:30 Wib malam.
Apel Cipta Kondisi Rayonisasi Polres Karimun dan Polsek Daratan di Pulau Karimun yang dipimpin Kabag Ops Polres Karimun AKP Lulik Febyantara ,S.IK.M.H, dan turut dihadiri ,Kapolsek Balai Karimun AKP Budi Hartono , S.I.K, M.M, Kasat Reskrim Polres Karimun, AKP Herie Purnomo , S.I.K, Kasat Narkoba Polres Karimun AKP Rayendra, Kanit Sabhara Polsek Balai Karimun IPTU Rizal, Kasubbag Binops Bagops Polres Karimun IPTU Asparianto , Personil Polres Karimun berjumlah 25 orang.
Sebelum melaksanakan kegiatan Apel Cipta Kondisi, Kabag Ops Polres Karimun Lulik Febyantara menyampaikan arahan bahwa, kegiatan ini merupakan implementasi dari program prioritas Kapolri menuju Polri Promoter dimana salah satu pointnya adalah Penguatan Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) .
Kapolsek Balai Karimun AKP Budi Hartono S.IK, MM, mengatakan, bahwa tujuan kegiatan Operasi Cipta kondisi untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif dalam rangka Pemberantasan Kejahatan Jalanan dan sasaran Penyakit masyarakat dengan sasaran Sajam, Narkoba, Minuman keras, Bahan Peledak dan bahan mencurigakan lainnya yang dibawa oleh Pengendara Ranmor, ujarnya.
“Malam minggu ini, saat kami patroli sepulau karimun memang kelihatan agak sepi namun tidak sepi juga untuk di daerah coastal area, masih tampak ada beberapa anak muda yang mengemudikan sepeda motornya dengan track trackan.”ungkap Budi.
Selanjutnya, Kapolsek Balai Karimun menuturkan, saat itu juga kami tim mencoba mengejar dan mengamankan 4 ( empat ) kendaraan yang kebut kebutan di coastal area untuk selanjutnya diserahkan kepada sat lantas polres karimun untuk di tindak”: jelas Budi.
Selesai melaksanakan apel dilanjutkan dengan mengelar operasi cipta kondisi di Coastal Area Tg. Balai Karimun, Depan RSUD Muhammad Sani, Pasar Telaga Mas Jalan Telaga Riau, Seputaran Depan Bravo Jalan Puakang, Seputaran Kecamatan Tebing, Stadion Badang Perkasa Kecamatan Tebing Menuju Pusat Kota Karimun (Coastal Area) .
Dalam kegiatan tersebut, Tim gabungan Polres Karimun dan Polsek Daratan tersebut masih ditemukan masyarakat yang tidak tertib dalam berlalu lintas, ditemukan beberapa orang Remaja yang duduk dan berpacaran ditempat umum.
Kemudian,masih banyak ditemukan pengendara R2 yang tidak menggunakan Helm dan Knalpot Racing,serta ditemukan remaja sedang minuman alkohol jenis Casberg.
Dalam Operasi Cipta kondisi itu didapati barang bukti 4 ( empat ) unit kendaraan roda dua dengan jenis : Yamaha RX-King dengan No Pol BK 5803 JA, Honda Vario No Pol BP 2187 AK, Yamaha Vega R tanpa No Pol, Suzuki Shogun tanpa No Pol.
Selanjutnya, pengendara Ranmor Roda dua dibawa ke Polres Karimun untuk dilaksanakan penilangan.
Setelah selesai giat Operasi Cipta Kondisi diakhiri, dilanjutkan dengan Apel konsolidasi di Coastal Area pukul 01:00 Wib.
Mes