Karimun– Merujuk dari Peraturan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi Nomor 13 Tahun 2020, Tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2022, menindak lanjuti Peraturan Tersebut.

BPD Sei Ungar Utara bekerjasama dengan Perangkat Desa mengadakan Musdes (Musyawarah Desa) dan RKPD (Rencana Kerja Pembangunan Desa)
Demikian dikatakan Ketua BPD Sei Ungar Utara Abdul Halim ketika dijumpai dan diminta komentarnya oleh Viralutama co.id jum’at (13/08), diruang Pertemuan Desa menurut Halim Panggilan Akrab, kegiatan Musdes dan RKPD yang diselenggarakan melibatkan banyak pihak, seperti Kepala Dusun, Seluruh RT/RW Se Desa Sei Ungar Utara, Semua Perangkat Desa tanpa terkecuali, kader Pos Yandu, PKK, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa,” Kata Halim.

Dengan diadakannya Musdes dan RKPD, kita dapat menggali dari bawah berbagai Potensi yang ada untuk tumbuh maju dan berkembangnya Desa kedepan, ide, Gagasan dan Konsep dari berbagai pihak yang hadir, kesemuanya ditampung dan dirembuk kembali, sehingga “melahirkan” wujud pembangunan yang tepat sasaran, menyentuh langsung segi kehidupan masyarakat, sesuai dengan kemampuan anggaran Dana Desa yang ada,” jelas Halim.

Seterusnya menurut Halim, didalam beberapa tahun belakangan ini, Pembangunan Desa memang tidak dapat terlaksana secara maksimal, mengingat wabah Virus Corona Covid 19, yang masih menghantui dan membayangi seluruh warga masyarakat secara luas, sehingga Dana Desa lebih difokuskan untuk mengantisipasi semakin melebarnya Virus, karena tindakan Preventive lebih baik dari Kurative,” jelas Halim.

Ditempat yang sama Kepala Desa Sei Ungar Utara Zaini, didampingi Sekdes Suisrianto ketika diminta tanggapannya menjelaskan, dilaksanakannya Musdes dan RKPD merupakan program rutin tahunan BPD, untuk menyaring ragam aspirasi, guna kemajuan pembangunan didalam berbagai aspek kehidupan warga Desa, sehingga kemajuan pembangunan Desa dapat berjalan sesuai dengan ketentuan dan aturan serta arahan dari Kementerian yang dimaksud,” ucap Kades

Pantauan Viralutama.co.id dilapangan, kegiatan Musdes dan RKPD, berjalan sesuai dengan Prokes dari Tiem Gugus Tugas Covid 19 Kecamatan, seperti Pemakaian Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak, banyak Ide, Gagasan dan Konsep yang dikemukakan oleh para undangan yang Hadir, kesemua permasalahan ditampung oleh BPD untuk seterusnya dipelajari lebih lanjut.